Perawatan Dokter Gigi Spesialis Periodonsia

Jika memiliki masalah seputar gigi, pastinya Anda harus dibawa ke dokter gigi umum untuk dilakukan pengecekan. Biasanya, beberapa pasien mengalami permasalahan yang berbeda-beda, baik itu melakukan pencabutan, penambalan gigi, dan lainnya. Adapun permasalahan yang harus ditangani oleh dokter khusus seperti dokter gigi spesialis periodonsia.

Apa Itu Dokter Gigi Spesialis Periodonsia?

Dokter gigi periodonsia adalah dokter spesialis yang berfokus untuk menangani beberapa masalah gusi, tulang di sekitar gigi dan beberapa jaringan pendukung gigi lainnya. Dokter ini juga akan melakukan pemeriksaan, diagnosis dan juga perawatan lapisan pendukung gigi yang disebut dengan jaringan periodontal. Seorang dokter gigi spesialis ini harus menempuh Pendidikan spesialis khususnya ilmu periodontal dan beberapa bidang lain yang akan dipelajari oleh dokter spesialis ini sendiri.

Apa Masalah yang Ditangani Dokter Gigi Spesialis Periodonsia?

Ada banyak masalah yang menjadi focus utama oleh dokter gigi ini khsusunya masalah yang berhubungan dengan Kesehatan gusi, jaringan lunak maupun tilang alveolar. Adapun untuk masalah lain yang ditangani diantaranya adalah:

  • Givingitis atau peradangan pada gusi.
  • Gusi menghitam.
  • Enlargement gingiva
  • Perikoronitis
  • Gigi bergoyang
  • Gusi berdarah saat menyikat gigi
  • Mengalami penurunan gusi
  • Mengalami resorpsi tulang di sekitar gigi

Apa Perawatan yang Dilakukan Dokter Gigi Spesialis Periodonsia?

Apa sajakah yang dilakukan oleh dokter gigi spesialis periodonsia dalam menangani pasien? Berikut ini jawabannya:

  • Scalling dan Root Planning

Scalling gigi sendiri merupakan perawatan yang dilakukan untuk melakukan pembersihan plak dan juga karang yang menempel pada gigi. Sedangkan perawatan root planning sendiri adalah perawatan yang dilakukan untuk membersihkan gigi lebih detail dan mendalam. Perawatan ini akan dilakukan dengan membius local agar gusi Anda mati rasa.

  • Kuretase

Tugas yang dilakukan oleh dokter spesialisasi ini juga memeriksakan Kesehatan gusi serta mengukur kantong gusi yang ada di sekitar gigi. Biasanya, pasien harus melakukan beberapa kali kunjungan untuk melakukan perawatan ini yang akan dilakukan pembersihan dinding poket periodontal yang mengalami kerusakan.

  • Gingivektomi

Masalah gigi berikutnya adalah gingivektomi. Biasanya, perawatan ini akan membantu untuk membuang jaringan gusi yang mengalami pembesaran. Biasanya beberapa pasien yang mengalami peradangan pada gusi akan melakukan perawatan ini.

  • Splinting

Splinting sendiri adalah gejala yang akan memicu gigi goyang yang nantinya akan copot juga dengan sendirinya. Pasien harus dilakukan perawatan seperti menggunakan kawat tipis dengan bahan logam.

  • Pemanjangan Mahkota Gigi

Ada beberapa pasien yang mengalami gigi patah di dekat garis gusi dan tidak ada cukup ruang untuk memasang mahkota gigi dan nantinya dokter spesialis ini akan melakukan pemasangan jaringan gusi dan tulang pada sekitar gigi agar mahkota gigi terpasang dengan baik dan benar.

Itulah Sebagian perawatan yang dilakukan oleh dokter gigi spesialis periodonsia. Untuk mengetahui kapan Anda harus ke dokter gigi spesialis ini, maka perlu dilakukan pengecekan dan perawatan maksimal agar bisa ditangani dengan cepat dan tepat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top